Proses sortir-lipat surat suara PPWP di gudang KPU Kota Yogyakarta, pada Kamis (4/1/2024). (dok. kabarkota.com)
YOGYAKARTA (kabarkota.com) – Sekitar 150 warga, termasuk tiga orang penyandang disabilitas dilibatkan sebagai tenaga sortir-lipat surat suara Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (PPWP) 2024, di gudang Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Yogyakarta, pada Kamis (4/1/2024).
Sekretaris KPU Kota Yogyakarta, Sri Mulyani mengatakan, rencananya para tenaga sortir lipat akan melaksanakan tugasnya selama tiga hari untuk menyelesaikan 328.706 lembar surat suara PPWP.
Berdasarkan hasil pemantauan sementara, kata Sri, tidak ada surat suara yang rusaknya parah sehingga surat suara dianggap tidak layak
” Hanya ada noda di area yang akan dicoblos tapi itu hanya noda kecil,” jelas Sri kepada wartawan di gudang KPU Kota Yogyakarta.
Menurutnya, setelah proses sortir – lipat surat suara PPWP, nantinya akan dilanjutkan dengan surat suara calon anggota DPD atau pun DPR/DPRD, pada senin pekan depan.
Guna menjaga keamaan, sebut Sri, pihaknya melibatkan tim pengawas internal KPU yang berkeliling melakukan pengecekan di lokasi sortir-lipat, serta pihak kepolisian yang berjaga di sekitar gudang.
Salah satu tenaga sortir lipat, Ridwan mengaku senang bisa terlibat dalam proses tersebut karena selain mendapatkan penghasilan tambahan, secara tidak langsung, ia juga terlibat dalam turut menyukseskan penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kota Yogyakarta.
Sementara itu, Ketua KPU kota Yogyakarta, Noor Harsya Aryo Samudro menambahkan, dari 150 tenaga sortir lipat tersebut, tiga orang diantaranya adalah penyandang disabilitas, khususnya tuna daksa. (Rep-01)